Maret 25, 2011

Kenapa Anand Krishna Dipindah Ruangannya?

http://birokrasi.kompasiana.com/2011/03/25/kenapa-anand-krishna-dipindah-ruangannya/

Saat ini pendiri Yayasan Anand Ashram (berafiliasi dengan PBB) itu berada satu ruangan dengan Putri Aryanti Haryowibowo (20). Yakni cicit mantan Presiden Soeharto yang menjadi tersangka kasus narkoba.

Sebelumnya, Anand Krishna menjalani perawatan di ruang isolasi HCU di Lantai III Gedung ICU RS Polri paska pingsan saat hendak menjalani persidangan di PN Jakarta Selatan pada Rabu (16/3).

Penulis 140 buku tersebut menjalani aksi mogok makan sejak Rabu (9/3). Hari ini Jumat (25/3) memasuki hari ke-17, tak sebulir nasipun masuk ke perutnya. Sebagai bentuk protes terhadap penahanan tanpa disertai bukti otentik. Asupan gizi hanya didapat dari saluran infus.

Anand Krishna pernah mengidap kanker darah (leukimia) pada 1991. Saat ini juga menderita hipertensi, jantung dan diabetes. Apalagi ditambah dengan kondisi yang menurun akibat 17 hari tidak makan sama sekali. Hal ini menimbulkan tanda tanya besar.

Kenapa aktivis lintas agama nusantara ini dipindahkan begitu saja oleh pihak RS Polri? Bahkan satu ruangan dengan seorang pasien narkoba. Padahal penderita jantung harus berada di ruangan khusus. Sangat berbahaya bila ditempatkan seruangan dengan pasien narkoba yang notabene sering sakau dan histeris. Apakah maksud pemindahan ini?

http://freeanandkrishna.com/

Tidak ada komentar: